Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemerintah KKU Pastikan Program Umroh Gratis Dilanjutkan

08 April 2023 | 08 April WIB Last Updated 2023-04-08T07:57:58Z

Bupati Citra Duani (kanan) secara simbolis menyerahkan santunan tali asih ke perwakilan yang sering memakmurkan masjid di Safari Ramadan di masjid Babul Hasanah desa Masbangun kecamatan Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023. Dokumen foto: Prokopim Setda KKU


TELUK BATANG. Visi Kabupaten Kayong Utara (KKU) yang beriman, pemerintah KKU lanjutkan program Umroh gratis di tahun 2023 ini. Terungkap di Safari Ramadan 1444 Hijriah Bupati Kayong Utara Drs Citra Duani, bertempat di masjid Babul Hasanah desa Mas Bangun kecamatan Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023.

 

“Tahun 2023 ini, pemerintah daerah (Pemda) KKU telah menganggarkan hampir Rp1 miliar untuk program Umroh gratis bagi tokoh agama dan lain sebagainya,” kata Citra Duani.

 

Seperti, lanjut Citra Duani, bantuan untuk rumah ibadah hingga pondok pesantren. Kemudian santunan untuk penyokong siar Islam hingga penggiat fardu kifayah di Kayong Utara.

 

Safari Ramadan 1444 Hijriah di desa Mas Bangun kecamatan Teluk Batang, dihadiri unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kayong Utara, kepala organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, dan perwakilan Kementerian Agama (Kemenag) Kayong Utara.

 

Dihadiri pula Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) KKU Hj Yayuk Winarti Citra Duani, camat Teluk Batang, tokoh agama, serta masyarakat yang antusias menyambut Safari Ramadan 1444 Hijriah di Teluk Batang. Termasuk anggota DPRD KKU H Sholeh, legislator Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dari daerah pemilihan kecamatan Teluk Batang dan Seponti.

 

Alhamdulillah dalam keadaan yang sehat, kita dapat bersilahturahmi dalam acara Safari Ramadan 1444 Hijriah kali ini,” papar Citra Duani.

 

Masih di tempat yang sama, Bupati Citra Duani menyerahkan bantuan untuk rumah ibadah, pondok pesantren, santunan tali asih anak yatim, dan penyuluh agama. Termasuk pula bantuan sosial untuk orang sakit yang diharapkan dapat bermanfaat.

 

Bantuan diserahkan secara simbolis Bupati Citra Duani, didampingi Ketua TP PKK KKU, unsur Forkopimda, dan kepala OPD KKU lainnya.

 

“Jangan dilihat dari nilainya yang tidak seberapa tapi semoga sedikit bantuan ini, dapat bermanfaat. Saya juga harap, agar lebih semangat untuk memakmurkan masjid,” pinta Citra Duani. (Prokopim Setda KKU) 


Bupati Citra Duani (tengah, depan), menyerahkan bantuan kipas angin ke pengurus masjid Babul Hasanah, didampingi Kepala Dinas PUPR KKU Budi Utomo (kiri) dan Asisten I Setda KKU H Nazril Hijar (kanan) di desa Masbangun Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023. Dokumen foto: Prokopim Setda KKU



Bupati Citra Duani (kanan) menyerahkan santunan ke perwakilan pondok pesantren Rp200 juta dan majelis taklim Rp60 juta di Teluk Batang di masjid Babul Hasanah desa Masbangun kecamatan Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023. Dokumen foto: Prokopim Setda KKU


Kepala desa Masbangun, Tatang Sudarma (ketiga dari kanan, berdiri) berfoto bersama rombongan Bupati Citra Duani (tengah) dalam parade perwakilan penerima santunan dan tali asih Safari Ramadan 1444 Hijriah di masjid Babul Hasanah desa Masbangun kecamatan Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023. Dokumen foto: Prokopim Setda KKU 


Ketua TP PKK KKU Hj Yayuk Winarti Citra Duani (kanan, depan), didampingi Bupati Citra Duani (kedua dari kanan, belakang) dan Kepala Desa Masbangun Tatang Sudarma (kanan, belakang), menyerahkan bingkisan tali asih ke perwakilan anak yatim di Safari Ramadan 1444 Hijriah di masjid Babul Hasanah desa Masbangun kecamatan Teluk Batang, KKU, Kalimantan Barat, Kamis, 6 April 2023. Dokumen foto: Prokopim Setda KKU 









×
Berita Terbaru Update